fuah@uinkhas.ac.id 082143270620

Kuliah Umum Prodi Ilmu Al-Qur\'an dan Tafsir

Home >Berita >Kuliah Umum Prodi Ilmu Al-Qur\'an dan Tafsir
Diposting : Sabtu, 28 Apr 2018, 20:14:25 | Dilihat : 3436 kali
Kuliah Umum Prodi Ilmu Al-Qur\'an dan Tafsir


Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora terus meningkatkan kajian-kajian dalam bidang Studi Ilmu al-Qur’an dan Tafsir melalui Kuliah Umum, hadir sebagai Narasumber yang di datangkan langsung dari Universitas Utara Malaysia dan Penulis buku God, Man, and Nature yaitu Ahmad Sahidah, Ph.D. Kuliah Umum ini langsung dibuka oleh Rektor IAIN Jember Prof.Dr. Babun Suharto., SE. MM.,

Disela-sela sambutannya, Rektor IAIN Jember memberikan ucapan terima kasih kepada Ahmad Sahidah yang telah datang ke IAIN Jember untuk memberikan Kuliah Umum kepada mahasiswa kami yaitu Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora. Kuliah Umum ini yang bertema “TREN BARU KAJIAN AL-QUR’AN: Toshihiko izutsu dan kontribusinya dalam studi al-Qur’an” Menurut Rektor IAIN Jember, tema ini menarik untuk di kaji, untuk dipelajari.

Sedangkan meurut Narasumber Ahmad Sahidah memaparkan Al-Qur’an merupakan firman Allah SWT yang selanjutnya dijadikan pedoman hidup bagi kaum muslim yang tidak ada lagi keraguan di dalamnya. Di dalamnya terkandung ajaran-ajaran pokok (prinsip dasar) menyangkut segala aspek kehidupan manusia yang selanjutnya dapat dikembangkan sesuai dengan nalar masing-masing bangsa dan kapanpun masanya dan hadir secara fungsional memecahkan problem kemanusiaan. Salah satu permasalah yang tidak sepi dari perbincangan umat adalah masalah pendidikan.

Dalam al-Qur’an sendiri telah memberi isyarat bahwa permasalahan pendidikan sangat penting, jika al-Qur’an dikaji lebih mendalam maka kita akan menemukan beberapa prinsip dasar pendidikan, yang selanjutnya bisa kita jadikan inspirasi untuk dikembangkan dalam rangka membangun pendidikan yang bermutu. Ada beberapa indikasi yang terdapat dalam al-Qur’an yang berkaitan dengan pendidikan antara lain; Menghormati akal manusia, bimbingan ilmiah, fitrah manusia, penggunaan cerita (kisah) untuk tujuan pendidikan dan memelihara keperluan sosial masyarakat. Ungkap Narasumber Kuliah umum Ahmad Sahidah.

 

Berita Terbaru

Perkuat Jaringan Intelektual, HMPS Ilmu Hadis UIN KHAS Jember Gelar Studi Banding ke UIN Sunan Ampel Surabaya
30 Sep 2025By fuah
Mahasiwa IAT Kembali Toreh Prestasi Perlombaan Tingkat UIN Khas Jember Pada Kegiatan Lomba INAGURASI 2025
30 Sep 2025By fuah
Prodi IAT Raih Juara Umum Inagurasi 2025
30 Sep 2025By fuah

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;