Rektor UIN KHAS Jember Hadiri Rakorev Penyusunan Renstra FUAH 2025-2029

Jember – Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora (FUAH) UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember menggelar Rapat Koordinasi dan Evaluasi (Rakorev) dalam rangka penyusunan Rencana Strategis (Renstra) periode 2025-2029. Kegiatan ini berlangsung di Luminor Hotel Jember pada tanggal 27-28 Agustus 2025 dan dihadiri langsung oleh Rektor UIN KHAS Jember, Prof. Dr. Hepni, S.Ag.,M.M, CPEM
Acara dibuka dengan sambutan dari Dekan FUAH, Prof. Dr. Ahidul Asror, M.Ag. Dalam sambutannya, beliau menjelaskan bahwa Rakorev ini merupakan kelanjutan dari kegiatan "Pra-Rakorev" yang sudah dilaksanakan sebelumnya sebagai persiapan.
"Kegiatan Rakorev ini menjadi momen penting untuk menyusun Renstra dan kurikulum program studi yang akan menjadi pedoman kita selama empat tahun ke depan," ujar Prof. Ahidul.
Penyusunan Renstra FUAH 2025-2029 dilatarbelakangi oleh adanya Renstra di tingkat universitas. Hal ini bertujuan untuk memastikan semua kegiatan yang akan dilaksanakan, baik di tingkat program studi, fakultas, maupun universitas, saling selaras dan mendukung satu sama lain.
Prof. Ahidul menambahkan, "Dengan adanya Renstra yang jelas, kita bisa memastikan setiap kegiatan yang kita lakukan, seperti kegiatan pada tahun 2025-2029, sesuai dengan rencana. Ini juga penting agar ketika ada audit dari inspektorat, semua kegiatan kita dapat dipertanggungjawabkan."
Kehadiran Rektor UIN KHAS Jember, Prof. Dr. Hepni, menunjukkan dukungan penuh dari pihak universitas terhadap penyusunan Renstra ini. Beliau menyampaikan bahwa "Rakorev ini adalah momentum penting untuk melakukan pembaruan kurikulum agar lebih dinamis," ujar Prof. Hepni. "Kurikulum yang statis akan membuat lulusan kita tertinggal. Sebaliknya, kurikulum yang terus diperbarui sesuai dengan kebutuhan industri dan masyarakat akan membuat mereka lebih siap menghadapi tantangan global."
Kehadiran rektor dalam Rakorev ini menjadi sinyal kuat bahwa universitas berkomitmen penuh dalam mendukung upaya pembaruan kurikulum di setiap fakultas. Diharapkan, hasil dari Rakorev ini akan menghasilkan kurikulum yang inovatif dan relevan, menjadikan FUAH sebagai fakultas yang unggul dan adaptif. Diharapkan, Renstra yang dihasilkan dari Rakorev ini dapat menjadi panduan yang efektif untuk memajukan FUAH dan UIN KHAS Jember secara keseluruhan. (TAM/HAM)
Tag :